ATEEZ boyband dari Korea yang beranggotakan delapan orang yang memulai debutnya di tahun 2018. ATEEZ berkolaborasi dengan grup tari dan juga vokal beranggotakan 7 orang BE:FIRST sebagai ATEEZ X BE:FIRST dan merilis lagu baru berjudul Royal pada hari Rabu, 4 September pada waktu Jepang.
Selain itu mereka menghadirkan video lirik resmi yang mengekspresikan pandangan dunia lagu tersebut. Royal diproduksi oleh Mingi dari ATEEZ dan menampilkan alunan musik yang berat dan tempo yang bervariasi dari lambat hingga cepat bersama dengan lirik agresif yang mengekspresikan idenya sendiri mengenai apa arti ‘royalti’.

Selain itu, berbagai produk dan iklan juga telah diproduksi menggunakan kartu resmi sebagai motifnya. Sebelumnya mereka telah merilis mini album ke-10 mereka yang bernama GOLDEN HOUR: Part. 1 di Korea pada bulan Mei tahun ini.
Mereka menggelar Tur Amerika Utara yang berakhir bulan lalu dan menampilkan 13 pertunjukan di 10 kota dimulai dengan Tacoma, kemudian Oakland, Los Angeles, Phoenix, Arlington, Duluth, New York, Washington D.C., Toronto, dan akhirnya berakhir di Rosemont. Tur tersebut menarik lebih dari 200.000 penonton dan sekali lagi menunjukkan popularitas dan pengaruh mereka.