Search
Close this search box.

Dinda Ghania Semakin Menjanjikan di Single Berjudul “Unfinished”

"Unfinished juga hadir dalam video musik yang dapat dilihat di kanal YouTube Dinda Ghania"

Penyanyi remaja Dinda Ghania memperkenalkan single terbarunya yang berjudul Unfinished. Single ini menjadi lagu pertamanya yang menggunakan lirik berbahasa Inggris.

Di single barunya, Dinda memperlihatkan dirinya yang semakin matang dan menjanjikan sebagai musisi. Tidak hanya sebagai penyanyi dan penulis lagu, ia juga bertindak sebagai produser, yang dibantu oleh Haris Pranowo.

Sebagai produser, dara 15 tahun itu terlibat sejak awal proses workshop, dan turun tangan dalam penggarapan aransemen lagu. Ide-ide kreatifnya juga disampaikan saat pembuatan video musik.

Adapun, Unfinished bercerita tentang perasaan seseorang yang merenungkan masa lalunya yang belum selesai. Hal ini memunculkan dilema di hati, tentang rasa ingin kembali seperti dulu, atau baiknya tetap di situasi asing seperti sekarang.

“Perasaan ragu ini juga melahirkan pertanyaan, apakah ini akhir yang buruk, ataukah awal yang baik? Lagu ini mewakili kisah cinta yang dialami oleh banyak orang yang susah move on dan masih memikirkan masa lalunya,” ucap Dinda Ghania pada keterangan resminya.

Apa yang dikatakan Dinda tidak hanya tergambar dari lirik lagunya. Caranya bernyanyi menjelaskan perasaan mengambang. Dinda membawa ‘pertanyaan’ itu hingga akhir lagu, tanpa perlu berakrobat layaknya seorang diva.

Di lain sisi, isian musik hadir untuk memperkuat vokal yang mengembang, Synthesizer dan bas menjadi dasar, sementara gitar memberikan melodi pemanis dan drum menjadi ‘perusak’ suasana. Mendengar Unfinished yang dikerjakan Dinda dan Haris seperti melihat keluguan seorang remaja di balik gairah masa muda.

Tidak hanya bisa didengar dilayanan streaming musik, Unfinished juga hadir dalam video musik yang dapat dilihat di kanal YouTube Dinda Ghania. Dalam video musiknya, Dinda menunjukkan bahwa dia bisa terlihat bahagia dan menemukan keseruan hidup bersama teman-temannya, meki sudah tidak lagi bersama mantannya.

Secara konsep visual, video musik dibuat seakan sedang menikmati higlight Instagram Story Dinda yang berisi berbagai keseruan sehari-hari saat mencoba move on setelah putus.