Setelah sukses dengan dua film sebelumnya, para fans kini tengah bersiap untuk menyaksikan seriesnya, Dune Prophecy, dan trailer perdana series nya resmi dirilis. Seperti yang dilaporkan sebelumnya selain akan menghadirkan trilogi film Dune pihak Warner Bros. juga akan menghadirkan series prekuel dari filmnya. Meskipun sempat berganti-ganti judul, namun akhirnya diketahui judul resmi seriesnya adalah Dune Prophecy.
Berdasarkan informasi yang diketahui sejauh ini, Dune Prophecy akan menghadirkan setting cerita 10.000 tahun sebelum kemunculan Paul Atreides atau jauh sebelum cerita film Dune pertama dimulai.

Berbeda dengan filmnya, series ini akan menghadirkan fokus cerita yang berbeda. Dalam hal ini, Dune Prophecy akan menghadirkan fokus cerita pada kelompok misterius Bene Gesserit. Selain itu, kita juga akan melihat cerita masa lalu dari House of Harkonnen dan Atreides.
Dalam trailer resmi Dune Prophecy tersebut diperlihatkan bagaimana kondisi dari planet Arakkis dan juga sang cacing pasir, Shai-Hulud, 10.000 tahun sebelum kemunculan Paul Atredies yang akan mengubah seluruh hal di planet tersebut.
Selain planet Arakkis, Dune Prophecy juga akan memperlihatkan berbagai planet lainnya dalam cerita Dune. Valya Harkonnen sengaja membentuk Bene Gesserit dan Emperor Corrino melakukan manuver politik untuk menjaga kendalinya atas Imperium.
Valya dan juga para anggota dari Bene Gesserit mendengarkan suara dari the Voice dan juga menggunakan kemampuan tersebut untuk bisa mengendalikan orang lain. Trailernya sendiri seolah memberikan petunjuk bahwa series Dune Prophecy berusaha menghadirkan cerita asal-usul dari apa yang terjadi sebelum film Dune yang digarap oleh Denis Villeneuve.
Namun, di sisi lain, seriesnya juga coba untuk menghadirkan identitas cerita mereka sendiri dengan memperkenalkan sejarah Bene Gesserit. Di sisi lain, hal menarik yang juga muncul dalam series Dune Prophecy berdasarkan dari apa yang muncul dalam trailernya adalah kita akan melihat cakupan cerita yang lebih luas. Dalam dalam hal ini, kita akan diajak untuk pergi melihat berbagai planet epik lainnya yang mana hal ini belum pernah terjadi atau belum diperlihatkan dalam dua film sebelumnya. Dune Prophecy akan rilis pada 17 November 2024 mendatang.