Search
Close this search box.

Inis Akhirnya Berhasil Merilis Album Mini Berbahasa Indonesia Pertamanya

"Rumah & Seisinya menampilkan lagu-lagu berjudul Dua yang Satu, Nanti, dan Tiga Enam Lima."

Setelah hampir 2 tahun dari perilisan singlenya yang D.A.D, Inis akhirnya berhasil kembali dengan sebuah materi baru berupa album mini dengan judul Rumah & Seisinya yang dirilis pada hari Jumat (19/4/24) lalu.

Album ini menghadirkan 3 lagu dengan lirik berbahasa Indonesia menjadi karya perdana Inis yang menggunakan bahasa Indonesia. Inis merasa materi bahasa Indonesianya ini akan sangat dekat dan relateable untuk para pendengarnya.

Ia pun berharap ketiga lagunya tersebut dapat menyentuh hati siapapun yang memutarnya. 

Secara garis besar, Inis ingin menceritakan mengenai perjalanan dalam babak hidup yang tidak bisa diterka di album Rumah & Seisinya. Lebih jauh lagu, ia menggambarkan karya ini sebagai bentuk dari doa, harapan, dan penantian.

“Mini Album ini adalah kumpulan cerita pribadi di mana setiap lagu memberikan gambaran tentang cinta, mimpi, dan harapan dalam tahap pendewasaan.” sebutnya Inis dalam siaran persnya.

Album mini Rumah & Seisinya menampilkan lagu-lagu berjudul Dua yang Satu, Nanti, dan Tiga Enam Lima yang sudah bisa kalian dengarkan melalui berbagai platform musik digital.