Search
Close this search box.

Project Pop Konsisten Hadirkan Genre Pop Komedi Dengan Rilis Album “2856” 

"Pada album 2856 ini menggambarkan semangat dan kebersamaan dari Project Pop yang telah menghibur masyarakat"

Grup vokal komedi Project pop akan merayakan 28 tahun perjalanan karir musik mereka. Project Pop yang saat ini menyisakan anggota Tika, Udjo, Yossi, Odi dan Gugum mempersembahkan album baru yang berjudul 2856 untuk menyambut hari jadi grup musik mereka.

“Album ‘2856’ ini menegakan dedikasi dan kesetiaan kami pada musik dan penggemar,” ucap Tika pada keterangan tertulisnya pada, Minggu 20 Juni 2024.

Album ini memberikan makna 28 tahun kebersamaan dari Project Pop yang telah menghibur masyarakat dengan istilah #5BODIES6SOULS atau 5 Raga dan 6 Jiwa. Pada album 2856 ini menggambarkan semangat yang tetap ada dan konsisten.

“Mencerminkan perjalanan panjang yang tetap mempertahankan semangat dan solidaritas meki kini tinggal berlima. Dengan membawa jiwa almarhum Oon dalam setiap langkah sesuai dengan tema album baru ini yakni konsistensi dan komitmen,” cerita Tika.

Pada perilisan album ini mereka juga menjelaskan bahwa Project Pop akan tetap konsisten dengan arah dan genre yang sudah mereka pertahankan selama 28 tahun, yaitu pop komedi. “Karya-karya Project Pop akan terus diperkaya melalui kreativitas dalam bentuk tema, lirik, aksi panggung, dan lain sebagainya,” tambah Yossi.

Sebagai perayaan ulang tahun ke-28 Project Pop, mereka menunjukkan 11 lagu lama yang telah diperbarui musiknya di album musik bertajuk 2856. “Komitmen untuk berkarya dan kerja sama dengan abaik secara konsisten merupakan inspirasi yang kuat dalam memperkaya setiap karya yang kami buat,” jelas Yossi.

Ke-11 materi di album ini antara lain, Lumpia vs Bakpia, Tuwagapat, Keramas, Pacarku Superstar, Ade, Macet, Dangdut Is The Music Of My Country, Kencan, Putusin Aku Dong, Bukan Superstar, dan Senggal Senggol Reggae.

Dalam pembuatan album ini mereka mengaku memiliki beberapa tantangan yang berkesan. Diantaranya seperti pemilihan lagu-lagu lama yang akan di aransemen ulang, pemilihan kolaborator yang tepat untuk setiap lagu, hingga membuat keputusan terkait format alabum yang dapat berbentuk box set, vinyl, atau pun hanya berbentuk digital.

Selain itu, album ini turut berkolaborasi dengan beberapa artis dan penyanyi seperti Nagita Slavina, Un1ty hingga Inul Daratista. Pada singel Ade menjadi track andalan di album 2856 ini, kolaborasi dengan Uni1ty dan Nagita Slavina di single ini diharapkan mampu mengobati kerinduan bersama almarhum Oon.  Seluruh album 2856 ini sudah bisa kalian dengarkan di seluruh platform musik digital.