Search
Close this search box.

Sejumlah Deretan Film Yang Harus Ditonton Pekan Ini di Bioskop!

"Film-film ini tidak boleh kalian lewatkan!"

Selama awal minggu di bulan Maret 2024 ini banyak sekali sejumlah film yang sangat seru untuk kita tonton di bioskop Indonesia. Rekomendasi ini bukan hanya film Indonesia saja tapi juga beberapa film dari luar Indonesia yaitu Hollywood hingga Jepang.

ini wajib kalian tonton pekan ini untuk menambah keseruan awal bulan kalian. Rekomendasi ini berdasarkan kacamata dan pendapat dari Raciniga! Berikut rekomendasinya.

1. Bonnie 

Bonnie merupakan film yang menceritakan remaja perempuan yang memiliki kemampuan bela diri. Dirinya sering didepak dari sekolah karena mengalami beberapa masalah.

Orangtuanya juga terlibat bentrok dengan gangster yang membuat Bonnie menjadi incaran lawan ayahnya yang bernama Paul. Bonnie pun tidak memiliki hubungan yang baik dengan ibunya, Kinanti. Film ini akan diperankan Livi Ciananta, Ariyo Wahab, Nadila Ernesta, Max Metino, Reza Hilman. Devris, hingga Macho.

2. Pasar Setan

Film horor mengenai empat vlogger yang menjelajahi hutan Gunung Salak untuk membuat konten. Namun, mereka tersesat dan harus mencari jalan keluar dari pasar setan yang ditemui.

Tamara salah satu vlogger yang menjadi saksi kunci harus menghadapi rentetan pertanyaan dari polisi seputar hilangnya ketiga temannya itu. Dimainkan oleh Roy Sungkono, Shindy Huang, Pangeran Lantang, hingga Kiki Narendra. Film ini jadi salah satu wajib film horor yang harus kalian lihat di pekan ini.

3. Dune Part Two

Film laga mengenai petualangan dari Paul Atreides di Planet Arrakis untuk membalaskan dendam atas kehancuran keluarganya. Ini wajib banget kalin tonton di bioskop.

Part dua ini akan memperlihatkan Paul yang bersatu dengan Chani dan juga suku Fremen untuk membantunya dalam membalaskan dendam. film yang diwarnai bintang-bintang hollywood seperti Timothée Chalamet, Rebecca Ferguson, Josh Brolin, Stellan Skarsgård, Dave Bautista, Zendaya, Charlotte Rampling, dan Javier Bardem.

4. Demon Slayer Kimetsu no Yaiba To the Hashira

Kisah dari Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba didasarkan pada seri manga karya Koyoharu Gotoge yang terdiri dari 23 volume. Demon Slayer: Kimatsu no Yaiba – To the Hashira Training akan menampilkan A Connected Bond: Daybreak and First Light dari Arc Desa Tukang Pedang.

Film ini akan menampilkan pula dimulainya pelatihan yang dilakukan oleh Hashira sebagai persiapan untuk pertempuran terakhir yang akan datang melawan Muzan Kibutsuji.

5. Miller’s Girl

Rekomendasi terakhir dalam film yang menceritakan seorang murid bernama Cairo yang memulai petualangannya dalam menulis kreatif. Hal ini dilakukan usai gurunya, Jonathan menugaskan sebuah proyek yang melibatkan mereka berdua dalam hubungan yang semakin kompleks.

Kehidupan mereka pun saling terkait, Profesor dan anak didik ini harus menghadapi sisi tergelap mereka dengan tetap berusaha mempertahankan tujuan masing-masing. diperankan oleh Jenna Ortega, Martin Freeman, Dagmara Dominczyk, Bashir Salahuddin, Gideon Adlon, dan Christine Adams.

Itulah beberapa rekomendasi film yang harus kalian tonton di bioskop minggu ini.